Lima Jenis Ikan Yang Berbahaya Bagi Tubuh Jika Dimakan, Di Antaranya Banyak Mengandung Merkuri!

by Team, 30 Jun 2023
Perlu kita ketahui bersama bahwa daging ikan tidak boleh dimakan sembarangan. Apalagi bagi orang yang ingin mengonsumsi ikan sebagai lauk setiap hari. Ada beberapa orang yang memang hanya menyukai makan ikan daripada makan dagingatau ayam.

Ikan sendiri merupakan sumber vitamin dan nutrisi yang dibutuhkan manusia. Ikan kaya akan asam lemak omega-3 yang sehat, yang dapat mengurangi peradangan, melindungi jantung, dan mencegah penyakit kronis.

Namun tahukah Anda bahwa tidak semua jenis ikan bisa dimakan? Ada beberapa spesies hewan air ini yang menimbulkan risiko kesehatan bila dikonsumsi oleh manusia. Selain itu, ada beberapa yang dilarang dimakan karena spesiesnya sangat dilindungi.

Lalu jenis ikan apa saja yang bahaya untuk dikonsumsi manusia? Berikut ulasan singkat lima jenis ikan yang berbahaya bagi tubuh jika dikonsumsi, Jumat (26/8/2022).

1. Tuna Sirip Biru:

Umumnya ikan tuna banyak dikonsumsi dan sangat mudah ditemukan di pasaran. Tapi ingat, jenis tuna sirip biru dilarang ditangkap, apalagi dimakan karena ikan ini termasuk yang dilindungi. Kemudian merkuri dalam tuna sirip biru cukup tinggi, makanya ikan ini dilarang dikonsumsi.

2. Ikan Pedang:

Tahukah Anda, ikan ini punya kandungan merkurinya yang cukup tinggi. Semakin besar dan tua, kandungan merkuri dalam ikan tidak akan berkurang. Tak hanya itu saja, perburuan ikan satu ini juga dianggap berbahaya. Itu karena dapat memicu bahaya hewan laut lainnya, seperti penyu, paus dan lain-lain.

3. Ikan Buntal:

Populer sebagai puffer fish ini juga dilarang dikonsumsi. Alasannya, spesies ikan satu ini cukup berbahaya, karena di dalamnya mengandung racun dan dapat mengancam keselamatan jiwa.

4. King Makarel:

Di Indonesia ikan makarel biasanya dijadikan sebagai makanan kalengan. Serta sejumlah restoran ada yang menjualnya sebagai salah satu menu andalannya. Tapi untuk king makarel, sebaiknya hindari mengonsumsinya. Mengapa? karena ikan ini berbau sangat amis, serta kandungan merkurinya yang cukup tinggi. Alih-alih ingin hidup sehat, akibat merkuri kesehatan tubuh malah jadi terancam loh!

5. Hiu:

Hewan predator yang sangat kuat penguasa lautan. Jenis ikan ini juga sangatlah dilindungi, karena jika berkurang maka keseimbangan hidup di laut akan goyah.

Buat anda pecinta ikan harus lebih berhati-hati dan waspada ya, karena bisa saja ada sebagian penjual ikan nakal yang menawarkan ikan yang sudah tidak segar lagi.

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

 
Copyright © 2025 SarahZaharia.com
All rights reserved